dalam hidup, kadang kita lupa bahwa pada diri kita ada hak orang lain yang terdapat di dalamnya. terlebih lagi jika kita adalah seorang muslim, maka tentu saja ada hak saudara kita yang wajib kita penuhi. apa saja hak-hak mereka yang kadang terlupakan itu?
dari Abu Hurairah Radhiyallaahu 'anhu bahwa Rasulullah saw bersabda:
"Hak seorang muslim terhadap sesama muslim ada enam, yaitu bila engkau berjumpa dengannya ucapkanlah salam; bila ia mengundang/memanggilmu penuhilah; bila dia meminta nasehat kepadamu nasehatilah; bila dia bersin dan mengucapkan alhamdulillah bacalah yarhamukallah (artinya = semoga Allah memberimu rahmat); bila dia sakit jenguklah; dan bila dia meninggal dunia hantarkanlah (jenazahnya)".
[HR. Muslim]
1. bila engkau berjumpa dengannya, ucapkanlah salam
tak ada salam yang lebih baik dan lebih indah selain "assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh". didalamnya terdapat doa yang akan menumbuhkan kecintaan. dimana yang mendahului salam akan diberi pahala sunah, sedang yang menjawabnya dengan yang serupa atau bahkan dengan yang lebih baik akan diganjar pahala wajib. salam yang dengannya Allah menggugurkan dosa keduanya sejak mereka bertemu sampai kemudian mereka berpisah.
2. bila ia mengundang/memanggilmu, penuhilah
hendaknya kita menghadiri setiap undangan yang ditujukan kepada kita. karena dengan kedatangan kita, maka akan menyenangkan hati tuan rumah. adapun jika kita merasa berhalangan dalam menghadirinya, hendaklah disampaikan agar tidak menimbulkan kekecewaan. satu hal yang kadang tidak diperhatikan, bahwa menghadiri undangan dimana kita tidak diundang didalamnya, maka Rasulullah mengibaratkannya seperti pencuri.
3. bila dia meminta nasehat kepadamu, nasehatilah
memberi nasehat bukanlah berarti kita lebih tahu atau lebih baik dari orang lain. memberi nasehat tidaklah sama dengan menggurui. memberi nasehat sama halnya saling mengingatkan. sebagaimana tangan yang menunjuk, satu jari mengarah pada orang lain sementara empat jari lainnya mengarah pada diri sendiri. maka jika ada yang meminta nasehat, maka nasehatilah.
4. bila dia bersin dan mengucapkan alhamdulillah, bacalah yarhamukallah
jika seseorang bersin kemudian memuji Allah dengan mengucap 'alhamdulillah - segala puji bagi Allah', maka hendaknya kita mendoakannya dengan mengucap 'yarhamukallah - semoga Allah memberimu rahmat". saat mendapatkan doa rahmat, hendaknya orang yang bersin tadi mendoakan kembali dengan mengucap "yahdiikumullah wa yushlihubaalakum - semoga Allah memberi kita petunjuk dan memperbaiki keadaanmu".
Rasulullah mengajarkan untuk menjenguk orang sakit, walaupun hanya sakit ringan, seperti beliau saw yang menjenguk sahabat yang sedang sakit mata. dengan menjenguk saudara yang sakit, kita dapat meringankan beban derita sekaligus menghiburnya. keutamaan lainnya, orang yang menjenguk akan didoakan oleh 70.000 malaikat dari pagi sampai sore ataupun dari sore sampai pagi kembali. subhanallah! ketika menjenguk, hendaklah kita berdoa "Yaa Rabban naas, adzhibil ba'sa, isyfi anta syaafi', laa syifaa-an illa syifaauka, syifaa-an laa yughaadiru saqaman" yang berarti "Wahai Tuhan manusia, hilangkanlah penyakitnya, sembuhkanlah ia, (hanya) Engkaulah yang dapat menyembuhkannya, tidak ada kesembuhan melainkan dariMu, kesembuhan yang tidak kambuh lagi."
6. bila dia meninggal dunia, hantarkanlah (jenazahnya)

maka mari kita saling menjaga hak saudara agar jangan sampai di hari akhir kelak, saudara kita mengadukan kita kepada Allah karena merasa haknya diabaikan oleh diri kita. na'udzubillah min dzalik.
wallahu 'alam bish shawab...
.: gambar dari berbagai sumber
nice post & happy blogging.., barakallahu fiikum :)
BalasHapussyukran lentera langit ^^
Hapus:)
BalasHapusJadi, kapan kamu ngundang saya syukuran wisudamu? :p
Semangat Yuna!
haa..awas aj kl diundang gak dateng
Hapussaya jitak kamu, bletakk! (=o=)/*(+.+)
Hahaha.. wajib dipenuhi.
HapusSaya pesan rendang ya. Wualllahhh... sudah posisinya tamu, belagu lagi. Ckckckck..
ap makanan yg tdk kau suka?
Hapusnanti sy sediakan it saja..supaya jelas, kau datang krn penuhi undanganku ato nyari sesuap rendang.haha :D
MasyaAllah. . .
BalasHapuskereeeeen nih ^_____^
saling mengingatkan y kaito-kun ^^v
Hapusteringatkan..
BalasHapusyg paling sering lupa dilakukan atau mungkin segan/ga enak(apalagi sama org yg belum kita kenal) itu ketika ada yg bersin..kadang hanya sekedar mendengar org bersin dan kita hny terdiam tanpa mendoakan :(